• Jl. Pasir Kandang No 4 Kota Padang

  • Telp / Fax(0752) 625737

  • Email info@umsb.ac.id

Pemilihan Umum Raya (PEMIRA) Fakultas Farmasi Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat Tahun 2024

Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Fakultas Farmasi Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat mengadakan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur BEM Fakultas Farmasi periode 2024/2025. Kegiatan PEMIRA kali ini mengusung tema “Suara Mahasiswa, Arah Perubahan” sebagai wujud nyata demokrasi kampus dalam memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan positif dilingkungan Fakultas Farmasi.

Proses PEMIRA yang berlangsung sejak 23 Desember 2024 ini menjadi salah satu kegiatan yang paling dinantikan oleh mahasiswa. Acara ini tidak hanya berfungsi sebagai sarana demokrasi, tetapi juga sebagai ajang pembelajaran politik kampus yang mendalam. Puncak antusiasme mahasiswa terlihat pada Debat Kandidat yang digelar pada Sabtu, 11 Januari 2025. Dengan tema “Bedah Visi dan Misi” debat ini menghadirkan diskusi yang dinamis dan penuh argumentasi antara para paslon. Ketua Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Akmal Agus menyampaikan, “Acara PEMIRA tahun ini adalah cerminan demokrasi mahasiswa yang sehat dan penuh partisipasi. Kami bangga melihat semangat mahasiswa dalam mendukung calon pemimpin mereka.”

Dekan Fakultas Farmasi, Bapak Apt. Afdhil Arel, M.Farm juga menyampaikan kata sambutannya dalam pembukaan acara debat kandidat, “Saya berharap, melalui proses pemilihan ini, kita dapat memilih pemimpin yang memiliki visi, integritas, serta kemampuan untuk bekerja sama dengan semua pihak. Pemilihan ini bukan hanya soal siapa yang menang dan siapa yang kalah, tetapi tentang bagaimana kita menghargai proses demokrasi, saling menghormati, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan”. Selain memaparkan visi misi, sesi tanya jawab dengan audiens menjadi momen penting yang memperlihatkan kemampuan analisis dan komunikasi dari masing-masing kandidat.

Proses pemungutan suara yang dilakukan pada Rabu, 15 Januari 2025, berjalan dengan transparan dan penuh akuntabilitas. Dari total 131 suara yang masuk, Paslon nomor urut 1 mendapatkan 37 suara sedangkan Paslon nomor urut 2 mendapatkan 93 suara dan surat suara tidak sah sebanyak 1 suara. Penghitungan suara yang disaksikan langsung oleh mahasiswa menghasilkan Paslon nomor urut 02 sebagai pemenang, mengungguli lawan mereka dengan selisih suara signifikan. Dalam pidato kemenangannya, pasangan pemenang menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk membawa perubahan positif bagi mahasiswa Fakultas Farmasi UM Sumbar.

 

“Kemenangan ini adalah amanah yang harus kami jalankan dengan sebaik-baiknya. Kami akan bekerja keras untuk menciptakan lingkungan kampus yang lebih baik bagi seluruh mahasiswa,” ujar pasangan tersebut.

KPUM Fakultas Farmasi Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya pelaksanaan kegiatan ini, mulai dari mahasiswa, panitia, hingga pihak fakultas. Semoga pemimpin terpilih dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa Fakultas Farmasi ke arah yang lebih baik.

SHARE KE: